Fitur tersembunyi yang ada di keyboard iPad belum banyak yang mengetahuinya, apakah hal ini memang sengaja diciptakan oleh Apple seperti fitur-fitur yang sudah saya katakan sebelumnya atau merupakan kekurang telitian developer software Apple? tetapi kalau memang bukan kesengajaan mengapa Apple sendiri tidak memperbaikinya? jika anda penasaran berikut adalah fitur tersembunyi yang ada di keyboard iPad.
Ketika anda menggunakan iPad Mini, iPad 4, iPad 3, iPad 2 dan iPad dalam posisi landscape tentunya akan merasa bahwa keyboard di iPad tidak dapat terjangkau dengan tangan kita. Jika anda merasa kesusahan ketika menulis dengan keyboard iPad, salah satu fitur yang dapat anda gunakan adalah dengan membagi keyboard menjadi 2 bagian.
Tidak usah heran karena hal itu memang bisa dilakukan, jika anda belum mengetahuinya, silahkan masuk terlebih dahulu ke aplikasi Settings dan aktifkan fitur yang bernama Split Keyboard, Setelah itu anda dapat membagi keyboard anda menjadi dua bagian sehingga anda dapat menulis dengan mudah.
Untuk mengaktifkannya dapat anda lakukan dengan dua cara, yaitu:
- Pertama dapat anda lakukan dengan menyimpan dua jari anda di tengah keyboard kemudian menariknya ke samping kiri dan kanan.
- Cara yang kedua dapat anda lakukan dengan menekan dan tahan tombol keyboard di bagian bawah kemudian pilih Split keyboard.
Sedangkan fitur rahasianya adalah ketika anda menggunakan Split keyboard, disana ada 6 huruf yang tersembunyi yang tidak terlihat oleh mata kita, yaitu:
- Di sebelah kanan ketika anda menyentuh nya maka akan mucul huruf T, G dan V
- Sedangkan di sebelah kiri anda dapat menemukan huruf Y, H, dan B
Untuk memaksimalkan fungsi dan fitur keyboard anda, saya sarankan untuk menginstall salah satu aplikasi jailbreak terbaik yaitu SwipeSelection di Cydia yang dapat anda install secara gratis. Berikut adalah demo video untuk Aplikasi jailbreak swipeselection:
Itulah fitur tersembunyi di keyboard iPad, jika anda penasaran silahkan untuk mencobanya. Jika anda mempunyai pendapat lain silahkan sampaikan melalui kolom komentar dibawah.
Itulah fitur tersembunyi di keyboard iPad, jika anda penasaran silahkan untuk mencobanya. Jika anda mempunyai pendapat lain silahkan sampaikan melalui kolom komentar dibawah.
No comments:
Post a Comment