Cara membuat video dari layar iPhone dan iPod Touch dapat dengan mudah anda lakukan, sebelumnya untuk merekam tampilan dari layar iPhone dan iPod Touch anda dapat anda lakukan dengan aplikasi jailbreak dari Ryan Petrich yaitu DisplayRecorder tetapi harganya cukup mahal yaitu sekitar $4.99 di Cydia.
Sekarang aplikasi terbaru untuk merekam layar adalah RecordMyScreen yang dibuat oleh John Coates, CoolStar, ProtoSphere, Nicholas Gomolion, dan Brandon Etherage. Dengan aplikasi ini anda dapat merekan semua aktifitas di layar iPhone dan iPod Touch anda dengan sangat mudah.
Untuk merekamnya anda tinggal memilih tombol Record yang berwarna hijau dan untuk menghentikannya anda tinggal memilih tombol Stop. Ketika anda sedang merekam layar iPhone dan iPod Touch maka status bar akan berwarna merah yang menunjukkan bahwa RecordMyScreen sedang digunakan.
Selain itu ketika anda selesai merekam layar iPhone dan iPod Touch anda, video yang telah anda buat dapat langsung anda simpan ke Camera Roll, iFile, upload langsung ke Dropbox atau bahkan dapat anda kirim melalui email. Di pengaturan aplikasi ini, anda dapat memilih ukuran video, orientasi video dan yang lainnya.
Jika anda ingin menginstall RecordMySreen di iPhone dan iPod Touch anda, dapat di install secara gratis di Cydia dan selain itu aplikasi ini merupakan aplikasi Open Source yang dapat dijalankan di iDevice yang sudah di jailbreak ataupun belum. Jika anda ingin mendownload source code nya silahkan download di Github.
Itulah Cara merekam layar iPhone dan iPod Touch dengan RecordMyScreen, menurut saya aplikasi ini sangat berguna ketika kita ingin 'pamer' tampilan iPhone dan iPod Touch anda kepada teman atau siapapun. Misalnya anda ingin unjuk kebolehan dengan merekam tarian Harlem Shake di iDevice anda:). Tetapi bagaimana menurut anda? jika punya pendapat lain silahkan sampaikan melalui kolom komentar dibawah.
No comments:
Post a Comment